Dukung Ketahanan Pangan, Bhabinkamtibmas Polsek Lengkong Pantau Tanaman Jagung di Pekarangan Warga

Nganjuk – Koran Merah Putih Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan melalui pemanfaatan lahan pekarangan, Bhabinkamtibmas Desa Sumbermiri Polsek Lengkong, Bripka Aris Yudha Setiyawan, melakukan pemantauan perkembangan tanaman jagung milik warga pada Rabu(16/4/2025).
Kegiatan ini bertujuan untuk mendorong masyarakat desa agar lebih mandiri dalam mencukupi kebutuhan pangan melalui budidaya tanaman produktif di lahan milik warga.
Kapolres Nganjuk AKBP Henri Noveri Santoso, S.H., S.I.K., M.M. menyampaikan bahwa keterlibatan Bhabinkamtibmas dalam program ketahanan pangan merupakan bagian dari upaya Polri memperkuat ketahanan nasional dari tingkat desa.
“Kami terus dorong anggota untuk mendampingi warga dalam mengelola lahan pekarangan secara optimal,” ujar AKBP Henri.
Kapolsek Lengkong AKP Sugiyono menambahkan bahwa pemantauan lahan pertanian oleh personel Bhabinkamtibmas dilakukan secara rutin guna memastikan tanaman warga tumbuh baik dan produktif.
“Kami harap kegiatan ini bisa memberi motivasi masyarakat untuk aktif mengelola lahan yang dimiliki,” ucap AKP Sugiyono.
Pemantauan kali ini dilakukan di pekarangan milik Sdri. Kartilah di Desa Sumbermiri. Tanaman jagung yang dipantau telah memasuki usia 25 hari dan sedang dalam tahap pemupukan sebagai bagian dari perawatan intensif.
Bripka Aris Yudha Setiyawan menyampaikan bahwa tanaman jagung terlihat tumbuh dengan baik dan pemupukan berjalan lancar. Ia juga mengimbau warga untuk terus menjaga kesuburan lahan dan merawat tanaman secara teratur.
“Pendampingan ini akan terus kami lakukan agar program ketahanan pangan di desa bisa berjalan berkelanjutan dan memberikan manfaat nyata bagi warga,” pungkas Bripka Aris. (DN)